Klub dari Malaysia, Singapura dan Thailand masuk dalam jajaran 400 tim terbaik versi IFFHS.
IFFHS mengeluarkan daftar ranking klub dunia pada 28 Februari silam. Namun dari 400 klub yang ada, tak ada satupun klub dari Indonesia bertengger di daftar tersebut.Namun, ada wakil dari Asia Tenggara berada dalam daftar tersebut. Klub Malaysia Kelantan FA menjadi klub Asia Tenggara dengan posisi peringkat tertinggi, yaitu di posisi 150, bersanding dengan Stade Rennais dan AIK Solna dari Swedia.
Wakil Asia Tenggara lainnya adalah Buriram FC, Muang Thong FC, Tampine Rovers dan Terengganu FA.
Ada pun klub Asia yang menempati posisi tertinggi di daftar tersebut adalah juara Liga Champions Asia 2012 Ulsan Hyundai FC dari Korea Selatan, dengan menduduki peringkat 30.
Sementara tim yang mengisi daftar teratas adalah Chelsea, disusul Atletico Madrid, Bayern Munich, Corinthians, Barcelona, Boca Juniors, Real Madrid, Juventus, FC Internazionale dan Sao Paulo di sepuluh besar.
Adapun penyusunan daftar peringkat IFFHS diumumkan di setiap tahun.
Posting Komentar